15 Juli 2009

menata hati yg pecah...

kota itu memang menyimpan berjuta pesona dimataku.dari sejak aku masih di SD.ketertarikan awal hanya karena mendengar cerita temen sekelas yg baru pindahan dari sana.dia disenangi banyak temen karena cerita-cerita serunya.ah,hanya karena dia jadi pusat perhatian saat istirahat pelajaran,aku jadi iri.diam-diam ku pahat keinginan suatu saat aku ingin datang ke kota itu.membuktikan cerita-cerita serunya.keinginan simpel seorang anak SD,lebih karena iri....

di SMP,lagi-lagi mendengar cerita keeksotikan kota itu.seolah semua keinginan dan impian menjadi kenyataan bila berada disana.kali ini ku pahat lebih dalam mimpi itu,aku bisa kesana untuk sebuah cita-cita yg lebih penting dari hanya sekedar pembuktian cerita.

beranjak STM,hatiku bener-bener berdarah karena pahatan yang jauh lebih dalam lagi.

"aku harus bisa!.kota itu aku,kota itu hatiku,kota itu hidupku."

kali ini otakku berjalan layaknya seorang hamba yg bermimpi dan sangat "memaksa" Tuhannya untuk mengabulkannya.disetiap sujudku,bahkan sampai menangis memohon.
sebenarnya ini karena someone,yg pertama kali membuatku merasa ada "sesuatu yang lain" dihatiku.orang-orang bilang itu cinta.tapi aku ragu,karena sebenernya tujuanku kota itu,bukan dia.tapi emang ga bisa dipungkiri,dia punya peranan penting disini.

karena dia aku mimpiku kian bersemi,karena dia semangatku lebih membara.
ah,cinta monyet kata orang.

ketika seorang tetangga magang di sekolahku mimpiku makin menjadi-jadi.dia kuliah dikota itu.gayanya keren,intelek.seolah semuanya bisa.

ku pacu otakku yg pas-pasan untuk berfikir sangat terforsir setiap hari.belajar dan belajar.berharap bisa menata hidup dikota itu juga.mungkin apa yg ku lakukan untuk mencapai asa itu bagi orang-orang belum ada apa-apanya.tapi bagiku,itu usaha paling maksimal.karena aku memang bukan orang yang pintar.otakku hanya rata-rata.
apalagi sekolah di teknik kejuruan yg dominan cowok.ga mudah bagiku.ragu-ragu takut gagal ku sembuhkan dengan selalu berdoa dan berusaha.

alhamdulillah...sedikit pencapaian prestasi membuatku yakin AKU BISA!!
aku sudah "menembak" kota itu untuk ikut program beasiswa.dan guru pembimbingku juga setuju dan mendukung.akhir semester di kelas 3 aku semakin semangat.aku seperti terbang,sedikit lagi semuanya kenyataan.aku akan kuliah disana,menata hari disana.dan tentu saja,aku bisa menemui dia *ah,mungkin ini yg menghancurkannya.niatku sedikit ga tuluz.



disaat aku begitu menikmati terbang diawan,tiba-tiba....

"tahun ini program beasiswanya sementara ditutup.katanya mau memperbaiki sistem.ga ngegantung lagi.langsung S1."

GUBRAK!!

aku langsung terhempas,jatuh,patah,menangis,tapi dihatiku masih ada asa tersisa.
banyak jalan menuju roma.Allah ga akan semudah itu memberikan semuanya.harus ada usaha karena Allah tak ingin hambaNya bagai simsalabim.aku yakin,Allah punya rencana yang jauh lebih baik dari apa yg ku impikan.

aku kembali belajar,berusaha mati-matian di bimbingan belajar.sasaranku,masuk universitas terbaik dikota itu,bahkan universitas teknik terbaik se indonesia.jujur,aku pesimis.tapi aku harus mencoba.ada keluarga yang mensupportku,ada semangat didadaku dan ada Allah yang selalu ada untukku.




bismillah,yakin dan pasti aku meletakkan kota itu dipilihan SPMB ku.tak hanya 1,tapi 2 dari 3 pilihan universitas.urutan pertama,arsitektur tentunya.aku memperbanyak ibadah,mendekatkan diri pada Allah.
tiba saat result SPMB.deg-degan.dengan mulut komat-kamit ku baca satu persatu nama yg lulus.hingga nama terakhir,aku tak menemukan namaku.ah,mungkin terlewat,ku ulang lagi dari atas.ku minta temen membantu.
hasilnya....tak ada calon mahasiswa dengan nama NEYNA WILDA.
aku terdiam dengan airmata mengalir.habis sudah semangatku.hancur semua mimpiku.semuanya berakhir.akhir yang sangat jauh berbeda dengan ending sinetron indonesia yang selalu bahagia.

sepertinya aku harus tutup buku.apalagi setelah mendengar keberatan orang tua kalau aku mencoba universitas swasta disana.sudah jelas kalau aku akan berangkat dan berusaha sendirian disana.tak ada familiy tinggal di kota itu,tak ada kenalan juga yg diharap bisa menjadi tempat singgah pertama.

aku mencoba menerima.hatiku ternyata ga disana.hidupku mungkin ga akan bahagia disana.dan cintaku,mungkin lebih bahagia tanpa aku ada disana.

ku susun rencana lain.susah payah meminta izin untuk mencoba dikota lain diluar pulau.
"kita ga punya keluarga yg bisa membantu kamu disana.kamu akan berjalan sendiri???.ga mungkin,ga boleh.kamu perempuan,ga pernah jauh dari keluarga.kalau ada apa-apa siapa yang akan membantu..."

"bukankah Allah selalu ada untuk hambaNya??.lagipula,Na yakin.masih banyak orang baik yang bersedia membantu meski mereka ga mengenal orang yang ditolongnya."

"ternyata memang kamu belom dewasa.ga semudah itu menilai hidup Na...."

dan mengalir terus kalimat-kalimat penolakan lain.

Allah...aku harus gimana???

ridho Allah tergantung ridho orang tua.klu sekarang orang tua udah ga ridho,bagaimana dengan Allah??
tapi alhamdulillah,masih tak putus aku berdoa.terus menghiba kepada Allah untuk meluluhkan hati orang tuaku.
oke,aku sudah ikhlas tidak berhasil membuat mimpiku untuk ada dikota itu menjadi kenyataan.tapi,please....izinkan aku untuk menyemaikan mimpi lain.menjadikannya kenyataan.....

aku tak tau kenapa.Allah bener-bener menyayangiku.Dia mengirimkan kakak ayahku untuk membantuku mendapat izin.alhamdulillah...ayah luluh.ibu manut dengan berat hati...thnx pak uwo (panggilanku pada kakak ayahku).
sore itu,tak butuh diskusi panjang,diputuskan aku pergi kekota lain.harusnya aku full bahagia.tapi sudut hatiku lain masih sedikit kecewa..ikhlaskah???

selanjutnya,Allah lebih mempermudahku.lancar sekali aku berusaha menjadikan mimpi lainku jadi kenyataan.kuliah dijurusan arsitektur...soal aku bisa atau tidak,itu urusan nanti.yang jelas,ini cita-citaku.
"tapi kamu bodoh Na,ga usah masuk arsitek.aku yakin kamu ga akan bertahan"
seorang teman yang entah kenapa berusaha membuatku mundur.maaf kawan!!
aku tak terpengaruh....ini aku!! aku yang sangat yakin kalau aku bisa!!!karena ada Allah yang akan membantu...

sekarang...2 tahun sudah aku menjalani kuliah di arsitektur.dengan suka duka yang ga akan pernah terlupakan.aku bodoh mungkin,tapi aku pintar untuk selalu berusaha.
diawal aku kuliah disini aku berjanji,suatu saat kalau liburan tiba aku akan datang kesana.aku berjanji.

liburan semester kemaren,alhamdulillah....aku ada disana selama dua minggu.butuh bertahun-tahun untuk menjadikan mimpiku jadi kenyataan.tapi kali ini kenyataan yang berbeda.saat aku keluar dari stasiun,ku hirup udara kota itu.tak peduli berapa banyak debu yang masuk paru-paruku.aku bahagia.sekarang aku ada dikota itu,kota dimana mimpiku pernah ku tanam.sayang,tak sempat bibit mimpi itu tumbuh....

bagaimana dengan cintaku???
yang menyemangatiku???
ternyata dia telah bahagia dengan keluarga barunya....aku ikut bahagia meski sedikit terluka.ternyata kita ga berjodoh....aku yakin,rencana lain telah Allah susun rapi untuk hidupku...

hmmm......kota itu.
kota mimpiku,kota cintaku.....
aku mencintaimu....

sebelum aku memasuki kereta untuk kembali ke kota tempatku kuliah,jogjakarta.ku bisikkan pada angin...
"Bandung....bolehkah ku titipkan mimpi lain padamu???.aku ingin suatu saat berkarier dan menemukan pendamping hidup disini.luv u...."

ku langkahkan kakiku masuk gerbong......bismillah....semoga selamat sampai dijogja....

6 Komentar:

Anonymous asyifa85 mengatakan...

Waduhhhh......ada yang patah hatii ya......
Ehmmm kesempatan S1 hilang...ambil ksmptn kedua aja de'...: S2....lbh keren tuh....nah ntar bidik Doktornya ntuk ngisi separuh hatinya...:)

16 Juli 2009 pukul 00.06  
Blogger Tisti Rabbani mengatakan...

Hai...
Maaf kesasar disini, dan menemukan artikel yg menarik utk di baca.
Ternyata kita punya bnyk kesamaan, ya... :)
Sama2 pernah patah hati with someone di kota Bandung, lalu terdampar di kota Jogjakarta. dan sama2 kuliah di Arsitek... ahhh...kebetulankah ini??

Rasanya gak usah khawatir, Jogja akan mengalunkan kekhas-annya hingga kau akan lupa rasa sakit itu...lihat saja nanti.. :)
Begitu terbuainya dirimu akan jogja, hingga saatnya nanti kau akan berat meninggalkan kota ini...( oya, aku sendiri kuliah, dpt jodoh di kota jogja, skrng pun kami tinggal disini..)

Selamat kuliah, selamat menikmati lembur dan berkutat dgn tugas itu..(mmm i'hv been there..) dan hv fun with jogja...
(ngomong2 kuliah di mana?)

eh, lupa..salam kenal ya :)

2 September 2009 pukul 06.26  
Anonymous Tisti Rabbani mengatakan...

Hahahaha...tenyata anak buahnya pak Munichy, toohhh....
hahahahaha...

Ternyata kamu adek kelasku...yg jauuuuhh sekali...
Wkt TA dosenku ya, pak Munichy yg keren ituuu...sama bu Tuti (msh ngajar gak beliau?)...
wow, gak nyangka ternyata kita 'menimba ilmu' pd satu guru yg sama.......

sukses ya, dek...
kerjakan tugas2 gambarmu dulu, baru blogging...hehehehe
berarti di FB sebenarnya kita bergabung pd '1 group' yg sama ya...?

o, ya..skrng aku tinggal di Baciro...

5 September 2009 pukul 02.46  
Blogger syukrina othman mengatakan...

ney, hey salam..aku mau nya invite kamu dalam blog aku...sila emel alamat emel kamu yah..ke syuk.hod@gmail.com

ini syuk ni....

15 Oktober 2009 pukul 23.31  
Anonymous wahyu mengatakan...

mampir ni jeng,,, dah lama tak kesini...
hmmmmm.... jan lupo baliak ke kampuang mak diak, jan gilo jogja ngan bandung je...

BTW....,,,
gimana design pesanan saya jeng ?? udah di bikin?

8 Desember 2009 pukul 00.19  
Anonymous Agenda Arch_fajri mengatakan...

hihihi..... seru2 di tunggu posting selanjutnya ... ARSITEK JAYA ....

30 Desember 2009 pukul 13.41  

Posting Komentar

ape kate klien....

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda